Tantangan Baca Buku tentang Buku

Baca judulnya saja sudah menarik, meski referensi buku tema buku yang saya ingat hanya sedikit. Bahkan, masih belum membayangkan bakalan baca buku apa. Tapi, karena penasaran juga, diputuskan untuk ikutan Tantangan +Evyta Ar di Lensa Buku

Lensa Buku akan membagi topik ‘buku tentang buku’ dalam tantangan baca ini menjadi tiga kategori:
  1. Kategori 1 – Buku yang membahas segala hal tentang buku. Bisa spesifik tentang buku saja, bisa juga biografi pengumpul/kolektor buku, sejarah buku, sejarah kitab suci, sejarah penerbitan, sejarah penulisan buku, dll. Tidak harus sejarah, apa saja pokoknya tentang buku.
  2. Kategori 2 – Buku yang membahas tentang dunia arsip. Arsip yang dimaksud adalah dokumen non buku seperti koran, jurnal, surat, kliping atau bibliografi lainnya. Bisa seperti buku tentang biografi pengumpul arsip atau klipinger, tentang sejarah surat, sejarah arsip, dll. Tapi, buku teks kuliahan atau pelajaran tentang arsip, panduan pengarsipan dan sejenisnya tidak termasuk dalam kategori ini.
  3. Kategori 3 – Buku yang membahas tentang perpustakaan. Bisa sejarah perpustakaan, geliat taman baca, dll. Contohnya seperti buku Bait Al-Hikmah, Room to Read, dan sebagainya. Kategori ini ada lumayan juga bukunya. Tapi, buku panduan mengelola perpustakaan dan sejenisnya tidak termasuk ke dalam kategori ini.
Bagi yang mau ikut juga, aturannya tidak banyak.

Aturan Main

  • Buku yang dibaca sesuai dengan tema berdasarkan salah satu dari 3 kategori di atas.
  • Buku yang dibaca boleh buku cetak dan buku elektronik, fiksi dan nonfiksi, bahasa Indonesia maupun bahasa Inggris.
  • Tantangan baca ini tidak ada jangka waktunya, tetapi untuk permulaan, targetnya saya buat untuk 1 tahun dulu saja, dimulai dari periode 15 Februari 2016 sampai 15 Februari 2017. Nanti kalau sudah setahun, saya perpanjang lagi, in sya Allah. Namanya juga proyek 
  • Peserta wajib menulis review/ulasan di blog dari buku yang dibaca.
  • Membuat master post di blog yang berisi informasi tentang tantangan ini dan list postingan review dari buku-buku yang sudah dibaca. Jadi tidak perlu menyetor link review secara terpisah. Cukup setor link master post saja. Setiap selesai membaca dan mengulas satu buku, peserta harus menambahkan link post reviewnya di master post tersebut.
  • Cantumkan juga di list review dalam master post kamu, termasuk kategori 1, 2 atau 3 buku yang dibaca tersebut.
  • Kalau ada buku tentang buku yang sudah pernah dibaca dan diulas di blog sebelum tanggal 15 Februari 2016, silakan linknya boleh dicantumkan juga di master post.
Daftar Review Buku:

Kategori 1 :  Tentang Buku
  1. Muhammad #1 Lelaki Penggenggam Hujan
  2. Being Henry David 

Comments